Iis Dahlia Punya Cicilan Rumah Rp 250 Juta/Bulan, Deddy Courbuzier: Anda Sok Kaya!
Infonesia.id- Siapa tak kenal dengan penyanyi dangdut Iis Dahlia. Namanya bahkan bisa disebut sebagai selebriti papan atas Tanah Air. Bahkan apapun yang dilakukannya selalu menjadi sorotan, termasuk lifestylenya. Iis juga bergelimang harta, ia memang bergaya mewah, bahkan ia juga memiliki rumah mewah dan elite.
Memiliki rumah mewah ternyata tidak mudah, pelantun tembang Payung Hitam ini malah dibuat pusing dengan cicilan rumah tersebut yang tak sedikit jumlahnya. Hal ini terungkap dalam tayangan televisi yang dibawakan oleh Deddy Corbuzier dan dihadiri oleh Ivan Gunawan, Cut Meyriska dan Roger Danuarta.
Hal ini berawal dari pembahasan soal cicilan rumah Roger dan istri, disana Cut Meyriska ini ngaku tak setuju dengan cicilan rumah.
“Kalau aku nggak setuju ya. Kalau bisa lunas kenapa enggak?,” kata Cut Meyriska.
“Kalau menurut pengalaman pribadi, cicilan itu kayak gambling. Karena kita nggak pernah tahu apa yang akan terjadi 10 tahun ke depan. Apakah kita akan tetep sanggup membayar bulanannya atau nggak, kalau misalkan bisa ya oke, paling kerugiannya kita bayar lebih,” ujar Roger.
Ungkapan pasangan pasutri muda ini membuat Deddy teringat pada Iis Dahlia yang memiliki cicilan rumah sangat fantastis jumlahnya. Bahkan hal ini membuat Iis ketar ketir saat akan membayar cicilan rumahnya.
“Iis Dahlia ngamuk-ngamuk inget nggak? Gara-gara bayar cicilan rumah Rp 250 juta sebulan gara-gara corona,” ungkap Deddy.
“Anda yang salah Iis Dahlia, anda yang salah! Anda beli rumah kemahalan. Cicilan Rp 250 juta, Anda sok kaya Anda!. Artinya adalah cicilan itu hidup penuh risiko ya,” imbuh Deddy.
“Boleh. Nyicil itu boleh. Tapi kalau kita terjamin lah, ‘Oh iya gue bisa bayar’ gitu. Yakin, jangan cuman PD tapi yakin bisa bayar,” seru Cut Meyriska.
“Tahu gak sih, gue tu sekarang tiap tanggal 20 duh deg-degan, saldo gue masih ada nggak ya buat bayar gitu,” kata Iis Dahlia.
“Ini berapa tahun lunas sih mam?” tanya Ivan Gunawan.
“Satu tahun setengah lagi,” jawab Iis Dahlia.
“Lu utang di banknya, Rp 7,5 m?” tanya Ivan Gunawan lagi.
“Ya nggak tahu pokoknya gue perbulan bayar Rp 250 juta,” sahut Iis Dahlia.
“Kenapa sih lu harus beli rumah sebesar itu kalau nggak mampu?” tanya Deddy Corbuzier.
“Iya, mendingan tahan dulu, kenapa lu paksain?” timpal Ivan Gunawan.
“Yang bilang nggak mampu siapa sih, Ded?” tanya Iis Dahlia.
“Lah itu ngutang,” jawab Deddy.
“Gue sama laki gue punya plan. Kita tu suka ngumpul keluarga, teman, daripada gue pergi, ya gue punya rumah aja gede. Jadi kalau Sabtu-Minggu gue bisa ngumpulin adik-adik gue, punya kamar sendiri-sendiri mereka,” tandas Iis Dahlia.
sumber: jagodangdut.com